ciri ciri biji tertutup dan terbuka serta contohnya
Biologi
taehyungbelajar
Pertanyaan
ciri ciri biji tertutup dan terbuka serta contohnya
2 Jawaban
-
1. Jawaban dindaputri30
Biji terbuka
1. Biji tumbuhannya tidak ditutupi oleh buahnya atau terbuka karena bakal buahnya terletak di luar.
2. Tidak mengalami proses pembuahan ganda
3. Alat reproduksinya adalah strobilus.
4. Termasuk tumbuhan kormophyta
5. Merupakan tumbuhan berkayu
6. Tidak memiliki mahkota bunga
Contoh : melinjo, pinus, cemara, damar, pakis haji.
Biji tertutup
1. Berakar serabut dan berakar tunggang
2. Batang tumbuhannya ada yang bercabang dan ada yang tidak bercabang.
3. Batang tumbuhan ada yang berkambium dan ada yang tidak berkambium
4. Bijinya tertutup oleh buah
5. Memiliki mahkota bunga
6. Terjadi pembuahan yang ganda
7. Bunga sebagai alat reproduksinya.
Contoh : padi, jagung, labu siam, kacang panjang, apel, jeruk, sirsak, rambutan, bunga matahari, semangka. -
2. Jawaban RJ42
Ciri ciri biji tertutup.
1). Bakal biji Angiospermae tersimpan dalam daun buah.
2). Memiliki bunga sebagai alat perkembangbiakan.
3). Adanya pembuahan ganda (terjadi dua kali peleburan),yaitu antara sel spermatozoid dengan sel telur akan menghasilkan zigot atau biji dan antara sel spermatozoid dengan inti kandung lembaga sekundur menghasilkan cadangan makanan.
Ciri ciri biji terbuka.
1). Bijinya tidak dilindungi daun buah.
2). Bunganya tidak mempunyai perhiasan bunga,tetapi hanya mempunyai alat perkembang biakan yg disebut sporofil.
3). Bunga jantan dan betina tersusun dalam strobilus atau runjung,ada yg berumah satu dan ada yg berumah dua.
4). Umumnya batang memiliki saluran resin.
5). Sebagian besar berakar tunggang,namun ada yg berakar serabut,seperti pakis haji.Pada akar tidak tampak pembatas yg jelas antara kaliptra dan ujung akar
6). Daun kebanyakan kaku dan sempit,ada yg berbentuk jarum (pada pinus) , ada yg seperti pita bertulang daun sejajar (padabpakis haji) , dan ada pula yg agak lebar bertulang daun menyirip (pada melinjo).
7). Pembuahan yg terjadi adalah pembuahan tunggal,yaitu peleburan antara sel kelamin jantan dan sel kelamib betina akan menghasilkan zigot dan berkembang menjadi embrio.