B. Arab

Pertanyaan

apa yang dimaksud salat berjamaah ?

1 Jawaban

  • Yang dimaksud salat berjamaah adalah Sholat yang dilakukan paling sedikit dua orang dengan 1 orang sebagai Imam dan yang 1 lagi sebagai makmum.

    Pembahasan

    Yang dimaksud salat berjamaah adalah Sholat yang dilakukan paling sedikit dua orang dengan 1 orang sebagai Imam dan yang 1 lagi sebagai makmum.

    Sholat fardhu 5 waktu, diutamakan untuk Sholat berjama'ah dengan keutamaan pahala 27 derajat dibanding sholat sendirian.

    • Pelajari Lebih Lanjut → Mengapa salat merupakan ibadah yang pertama kali dihisab di akhirat?  brainly.co.id/tugas/4419022

    Ketentuan sholat berjama'ah

    1. Paling sedikit 2 orang (1 menjadi ma'mum dan 1 lagi menjadi Imam)
    2. Menutup Aurat
    3. Memakai pakaian bersih dan suci
    4. Sholat Wajib (semua sholat wajib dapat dilaksanakan dengan berjama'ah
    5. Apabila sholat sunnah, yang dapat dilaksanakan secara berjama'ah adalah Salat dua hari raya (Idul fitri dan Idul Adha), Salat kusuf (gerhana matahari dan bulan), Salat istisqa (minta hujan), Salat tarawih dan witir pada bulan Ramadan,  Salat jenazah.
    6. Niat karena Allah, bukan Riya.

    • Pelajari Lebih Lanjut → Apa yang dimaksud munfarid https://brainly.co.id/tugas/12118331

    Keutamaan Sholat berjama'ah

    1. Pahala 27 Kali Lipat

    Dalam sebuah hadist, Rasulullah bersabda bahwa “Shalat berjamaah lebih utama 27 derajat dibanding shalat sendirian.” (HR. Bukhari dan Muslim).

    2. Mendapatkan Naungan dari Allah SWT Pada Hari Kiamat

    3. Allah SWT akan Meninggikan Derajat

    4. Allah SWT Menjanjikan Surga

    Pelajari Lebih Lanjut

    • Berikan tatacara shalat tarawih di rumah secara munfarid, dari niat sampai salam! brainly.co.id/tugas/6383916

    ====================

    Detail jawaban

    Kelas: 7  

    Mapel: PAI  

    Kategori: Bab 8 - Salat Berjama'ah dan Salat Sendiri (Munfarid)

    Kode: 7.14.8

    Kata Kunci: Sholat berjama'ah

Pertanyaan Lainnya